Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger


Minggu, 08 Mei 2016
Label:
Advertisement
Penghuni-60 | Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger

Semenjak munculnya teknologi internet, semua hal yang berkaitan dalam dunia informasi semakin menjadi lebih mudah. Segala macam informasi yang kita cari dengan berbagai macam kategorinya itu dapat dengan mudah di temukan di internet. Apalagi kini semakin banyak bermunculan mesin pencari layaknya google yang siap membantu Anda dalam menemukan informasi yang Anda perlukan.

Baca Juga:

Terkait dengan dunia informasi dan berita, semakin banyak saja situs-situs berita yang juga bermunculan di internet. Tentunya semakin membuat mudah dalam menemukan informasi dari seluruh penjuru dunia.

Selain keberadaan situs-situs resmi baik milik pemerintah ataupun perusahaan yang bergerak di bidang pemberitaan tertentu ternyata juga semakin berkembang pula blog-blog yang muncul menyajikan informasi yang tak kalah dengan situs-situs berita resmi dan populer lainnya. Meskipun blog tersebut di tulis sendiri oleh seorang admin tanpa dibayar apapun.

Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger

Lalu apa itu sebenarnya blog?

Blog menurut saya pribadi adalah sebuah wadah untuk menyalurkan hobi kepenulisan seseorang dimana tulisannya tersebut akan dapat dibaca oleh seluruh orang di dunia. Secara teknis, tampilan blog sudah hampir menyerupai dengan tampilan sebuah situs. Meskipun blog ataupun situs itu bagi saya adalah sama saja. Toh, mereka sama-sama dibuat untuk menyajikan informasi di internet. Mungkin yang membedakan adalah mana situs atau blog yang gratisan dan mana yang berbayar. Biasanya hal ini dapat dibedakan dengan tampilan nama domain situs tersebut.

Nah, jika Anda adalah salah satu dari sekian banyak orang yang memiliki hobi menulis, serta menginginkan tulisan Anda tersebut dapat dibaca oleh semua orang di penjuru dunia, maka yang harus Anda lakukan adalah membuat blog dan menulislah di blog tersebut. Di blog yang Anda buat itu Anda dapat menulis apapun sesuai keinginan Anda, selama tidak melanggar aturan yang diterapkan oleh situs penyedia blog.

Bagaimana cara membuat blog?

Mudah. Sebenarnya banyak situs-situs yang menawarkan fasilitas untuk membuat blog. Namun yang ingin saya bahas disini adalah cara membuat blog secara gratis di blogger.

Apa itu blogger?

Blogger adalah sebuah situs milik Google yang menawarkan fasilitas secara gratis untuk membuat dan mendesain sebuah blog. Anda bebas membuat blog bertema apapun asalkan tidak melanggar ketentuan yang berlaku.

Berikut langkah-langkah membuatnya:

  • 1) Sebelumnya, disarankan Anda membuat terlebih dahulu sebuah akun di google, atau bisa juga dengan cara membuat akun email di gmail terlebih dahulu. Jika Anda belum memilikinya, silahkan Anda baca disini: Langkah cepat membuat email gratisan di gmail. Jika sudah memiliki akun email silahkan lanjut ke poin berikutnya.
  • 2) Buka di address browser Anda situs www.blogger.com maka akan tampil halaman untuk login. Masukan alamat email yang sudah Anda buat tadi atau sudah Anda miliki sebelumnya. Lalu klik “Berikutnya
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 3) Masukkan kata sandi lalu klik “Masuk
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 4) Anda akan disuruh memilih profil yang akan digunakan. Silahkan pilih profil blogger, klik tulisan “Buat profil blogger terbatas
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 5) Ketikkan nama profil yang Anda inginkan sebagai profil Anda di blog yang Anda buat. Lalu klik “Lanjutkan ke Blogger
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 6) Klik tombol “Blog Baru
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 7) Tulis judul blog yang Anda inginkan dan alamat/URL blog yang Anda inginkan. Jika alamatnya tersedia akan ada tanda ceklist pada samping kanannya. Lalu klik tulisan “Buat blog!” yang ada di bawahnya. Untuk template, pilih tampilan yang Anda suka.
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 8) Jika berhasil Anda akan di bawa ke halaman dashboard atau Ikhtisar.
  • 9) Selamat ! Blog Anda sudah jadi. Untuk mengeceknya silahkan masukkan alamat/URL blog yang Anda buat tadi di address bar browser Anda lalu enter.
Cara Membuat Blog Secara Gratis di Blogger
  • 10) Selesai. Tunggu tutorial berikutnya.

Sekarang, Anda sudah memiliki sebuah alamat blog baru yang masih berpenampilan sederhana. Masih banyak yang harus Anda kerjakan untuk memoles blog Anda agar memiliki tampilan yang menarik.

*******

Thanks
Penghuni 60
Penghuni 60

Artikel Menarik Lainnya:


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

2 komentar:

  1. Blogger baru semakin banyak bermunculan. Persaingan ide menulis semakin ketat. Dulu aku ngeblog niatnya ingin melampiaskan hoby menulis dan tukang photo. Tidak disangka, pengunjungku membludak. Ada rasa malu jika membaca ulang artikel lamaku. Gaya bahasanya masih sangat kaku.

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul mas Djangkaru, blogger makin byk, makin pinter2... nah triknya gmn tuh bs membludak gitu?

      Hapus

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.